Pages

Saturday, May 31, 2008

SMS murah XL

Saat tarif telekomunikasi seluler sudah turun, saya baru tersadar ternyata tarif untuk sebuah SMS XL bebas yang saya gunakan masih Rp.350 antar operator, sementara tarif SMS beberapa operator lain sudah berada pada kisaran Rp.200 ke bawah. Kemudian saya mendapat selentingan info mengenai tarif SMS XL seharga Rp. 100 antar operator, lalu segeralah saya meluncur ke halaman web XL, dan melihat di bagian tarif. Ternyata memang terdapat program promosi "SMS murah" ke semua operator (lagi-lagi promosi) sampai tanggal 30 Juni 2008.
Adapun untuk ikutan program promosi ini, pengguna XL harus memperhatikan lokasi dimana mereka tinggal, karena tarif yang berbeda di daerah yang berbeda.

Rp. 40/sms berlaku untuk semua pelanggan dengan nomor area Sukabumi, Madura, Madiun, Tuban, Bali, Kalimantan Barat, NTT dan NTB. Rp. 100/sms berlaku untuk semua pelanggan kecuali pelanggan dengan nomor area Sukabumi, Madura, Madiun, Tuban, Bali, Kalimantan Barat, NTT dan NTB.

Untuk mengikuti program promosi ini, ada persyaratan tertentu, diantaranya harus memiliki minimal pulsa sebesar Rp. 6000 (prabayar) karena biaya pendaftarannya sebesar Rp. 5000 akan dipotong dari pulsa yang ada dan mengirimkan sms dengan isi sms "125SMS" (tanpa tanda kutip) dan dikirim ke 567 untuk wilayah dengan tarif Rp.40/sms, dan untuk wilayah dengan tarif Rp.100/sms dapat mengirim sms "50SMS" ke nomor 878. Adapun program ini berlaku selama 5 hari, dan setelah 5 hari akan otomatis melakukan registrasi lagi selama ketentuan pulsa minimum masih terpenuhi. Jika ingin berhenti dari program sms murah ini silahkan ketik "STOP" dan kirim ke 878. Untuk keterangan lebih lanjut dapat dilihat disini.

Thursday, May 29, 2008

Apakah aplikasi portable itu?

Seperti namanya, aplikasi portable adalah aplikasi yang bersifat portable, alias mudah dan ga ribet. Nah, karena mengusung tujuan seperti itu, maka instalasi aplikasi portable ini cukup mudah, dan tidak berpengaruh apa-apa pada registry komputer, jadi kalau mau uninstall bisa langsung delete saja. Karena sifat ini pula maka banyak aplikasi portable diinstal pada usb flash disk, ya semata-mata karena jika aplikasi yang dibutuhkan itu tidak ada di komputer yang dipergunakan saat itu, maka bisa dijalankan dari flash disk.

Cara kerja aplikasi portable sama dengan aplikasi yang ter-install pada komputer, cuma mungkin ada beberapa fitur sampingan yang diubah. Instalasi juga sama dengan aplikasi biasa, tapi pada dasarnya karena sifatnya portable, jadi selain menggunakan file setup bawaannya, bisa juga dengan cara copy-paste file ".exe" nya

Mau contoh aplikasi portable? liat aja di sini, bahkan operating system portable juga ada disitu :)

Monday, May 26, 2008

Opera Mini 4.1 final

Baru-baru ini saya menginstal Opera Mini 4.1 final di handphone saya. Tampaknya Opera Mini 4.1. ini memiliki beberapa fitur baru dan berguna bila dibandingkan dengan Opera Mini 4. Adapun beberapa fitur menarik itu diantaranya:
1. Save page
Kita bisa menyimpan halaman website dengan format khusus yang hanya bisa dibuka menggunakan Opera Mini. Jadi tanpa terkoneksi internet, kita masih bisa membuka web yang kita simpan.

2. Auto complete URL
Saat mengetik alamat website, Opera Mini 4.1. akan melakukan pencarian dari history dan bookmark yang kita simpan, sehingga pada URL bar akan otomatis terisi URL dari website yang akan kita kunjungi (jika pernah kita kunjungi sebelumnya/sudah dibookmark)

3. Faster
Opera melakukan update pada servernya sehingga kecepatan akses menggunakan Opera Mini 4.1. diklaim bisa lebih cepat sampai 50% bila dibandingkan dengan Opera Mini 4.

4. Landscape view
Dengan menggunakan menu setting atau shortcut tertentu, pengguna bisa "memutar" 90 derajat tampilan layar pada Opera Mini 4.1. jika diinginkan tampilan layar yang lebih lebar.

5. Upload and download
Sekarang Opera Mini 4.1. dapat melakukan download dan upload tanpa harus keluar dari aplikasi dan menggunakan browser bawaan dari handphone Anda.

6. Find text
Fitur ini serupa dengan fungsi "Find" pada browser seperti IE atau Firefox. Anda bisa mencari suatu kata pada web yang Anda buka menggunakan Opera Mini, tanpa perlu harus melakukan scrolling dan membaca seluruh halaman web.

Walau masih terdapat bug di versi ini, namun versi ini masih lebih baik daripada versi sebelumnya. Untuk men-download program ini bisa melalui situs opera mini.

Saturday, May 24, 2008

Senangnya jadi blogger

Belakangan ini baru saja saya merasakan sedikit kesenangan menjadi seorang blogger. Itu semua juga ga lepas dari usaha seorang newbie untuk jadi terkenal hehe.. mulai dari membuat blog, mendaftarkan ke situs-situs pencarian, menyebar link blog kemana-mana. Sampai-sampai mulai ada beberapa orang yang mulai memberi komentar. Padahal postingan di blog itu masih kurang dari 20 posting :p tapi dari grafik kunjungan visitor tampaknya makin lama makin meningkat hehe..

Memang isi postingan yang berkualitas dicari banyak orang, maka dari itu mungkin perlu juga membuat postingan yang memang sedang hot-hotnya dicari orang. Sedikit bangga juga menempati posisi pertama pencarian dengan keyword tertentu pada google, namun perjalanan masih panjang.

NB: Buat Mas Cosa semoga masalahnya cepet selesai.

Thursday, May 22, 2008

Nonton bareng Indiana Jones - Indosat Community

Baru denger kabar lagi info nonton bareng Indosat Community. Kali ini nonton film Indiana Jones yg terbaru di Ciwalk XXI tanggal 25 Mei 08 jam 12 siang. Syaratnya sama kaya nonton bareng sebelumnya, cuma beli voucher produk Indosat minimal 25rb (tidak berlaku kelipatan) di Galeri Indosat. Kalau yang terdekat dari tempat saya sih adanya di Bandung Electronic Center alias BEC.

Jadi bagi yang kemarin ga kebagian nonton Narnia, ada kesempatan buat nonton Indiana Jones. Lumayan juga, setelah nonton biasanya ada kuis, jadi bisa dapet hadiah juga hehe.. cepetan loh, cuma buat 250 orang aja, maklum kapasitas satu studio cuma segitu :) have fun!

Monday, May 19, 2008

Mengenai AXIS dan telepon merah

Hari gini masih ada aja orang-orang yang iseng menyebar black campaign tentang suatu produk atau juga kabar hoax. Tapi hal yang lebih aneh lagi, banyak orang yang justru dengan mudah menerima mentah-mentah informasi tersebut tanpa melakukan konfirmasi, atau juga melakukan sedikit penyelidikan kebenaran informasi tersebut.

"AXIS"
Sebagian besar orang Indonesia pasti tahu mengenai operator seluler baru ini dan beberapa isu yang muncul di balik branding "AXIS". Beberapa isu yang muncul dikait-kaitkan dengan penempatan tarif yang membentuk kumpulan angka '666' dan branding "AXIS" itu sendiri. Berikut beberapa isu yang muncul:
- Angka '666' yang dibentuk dari tarif percakapan dipercaya merupakan angka setan (hahaha... gw ketawa sama hal ini, enak amat setan mengklaim angka 666 jadi punya dia)
- Nama AXIS yang jika dilihat terbalik akan terbaca SIX, dan huruf A yang akan membentuk seperti kepala kambing yang identik dengan lambang setan (gw juga ketawa sama isu ini, kenapa sekarang angkanya cuma SIX atau 6 aja? tadi katanya 666, kok sekarang berubah?)
- Nama AXIS yang merupakan singkatan dari kata "antikris" atau "anti kristus" untuk golongan agama tertentu.

"Telepon merah"
Isu ini sendiri makin bertambah hebat dengan adanya isu "telepon merah" (ealah, makin nyeleneh ini). Padahal kalo layar hape-nya monokrom alias item-putih, pasti ga akan ada telepon merah hehe... nomornya item semua soalnya (beruntunglah mereka yang pake hape monokrom), dan juga ada beberapa testimonial orang-orang yang makin membuat isu ini membesar (melalui email, sms, blog, dll), sampai-sampai topik ini menjadi topik hangat dimana-mana termasuk di kalangan agama tertentu, dan diangkat pula di televisi, dengan mengundang om "RS" membahasnya. Tapi untungnya pembahasan di televisi itu setidaknya menjadi satu wacana baik mengingat baru diberlakukannya undang undang informasi dan transaksi elektronik (UU ITE), jadi pelaku dan orang-orang yang menyebarkan isu ini bisa dijerat hukum (nah loh... hati-hati deh, kalo dituntut oleh pihak yang dirugikan, bisa dihukum loh).

Beberapa blog yang saya kunjungi juga sudah membahas mengenai hal ini dengan sangat baik, semoga ini bisa jadi suatu pembelajaran bagi kita agar berhati-hati dalam mendapat informasi yang ada, jangan justru malah menjadi ikut-ikutan karena setiap orang juga melakukannya, tapi coba diselidiki lebih lanjut sebelum melakukan suatu tindakan tertentu yang bisa jadi merusak nama baik seseorang/suatu instansi, atau menggoyahkan iman dan kepercayaan orang lain/menimbulkan keresahan di masyarakat.

Referensi:
- Blog mas Darmawan
- Ask Sophia

Sunday, May 18, 2008

BBM naik...cape deh...hidup makin susah

Banyak yang protes kalau harga BBM naik, tapi sedikit yang mengemukakan cara apa aja yang bisa digunakan untuk tidak terlalu tergantung dengan BBM. Sekarang coba kita lihat apa akibat yang ditimbulkan kalau BBM naik:
1. BBM naik
2. Tarif transportasi naik (mobil, bus, ojeg, perahu nelayan)
3. Harga barang ikut naik karena ongkos pengiriman/distribusi naik
3.a. Barang primer/makanan & minuman naik
3.b. Barang sekunder bisa ikut naik juga

Coba segitu dulu deh, mari ditinjau beberapa solusi murah bahkan gratis untuk mengatasi hal yang diakibatkan BBM naik ini.
1. Transportasi
a. Mari coba gunakan transportasi massal, jangan kendaraan pribadi melulu, sayang juga kan satu mobil kapasitas 5-8 orang cuma diisi sama 1-2 orang aja, biayanya lebih mahal kalau begitu.
b. Coba gunakan transportasi tenaga lain selain minyak, misal tenaga listrik (kereta api, motor elektrik/betrik), tenaga manusia (sepeda, jalan kaki), tenaga angin (pake perahu layar di laut), atau tenaga hewan (delman).
2. Kebutuhan pokok
Kebutuhan pokok manusia adalah makanan, minuman, pakaian, dan tempat tinggal. Dalam ilmu bertahan hidup/survival, tempat tinggal merupakan sesuatu yang utama (shelter), kemudian diikuti oleh persediaan air, makanan, dan kemudian pakaian.
Jadi yang pertama coba pastikan tempat tinggal Anda terlebih dahulu, cari tempat yang tidak terlalu jauh dengan sumber kegiatan Anda (dekat dengan sekolah/tempat kerja/tempat ibadah) sehingga Anda akan hemat biaya kalau mau berkegiatan harian.
Kedua adalah minuman. Kurangi minum-minuman bermerk apapun, minumlah air putih yang bersih dari rumah, pasti akan lebih hemat. Kalau perlu bawa botol minum harian juga boleh. Buat juga bak penampungan air hujan, jadi bisa digunakan untuk keperluan mencuci dan lain-lain. Menggunakan shower dalam kamar mandi juga pasti akan mengurangi biaya air bulanan Anda.
Untuk makanan, jika ada lahan kecil/taman, coba usahakan menanam tanaman yang biasanya diperlukan untuk memasak, tidak harus menanam padi, tapi mungkin bisa menanam singkong/ubi, jagung, jahe, cabe, bawang, lengkuas, dll. Jadi saat Anda memerlukan bumbu untuk memasak, tinggal ambil dari taman sendiri. Tips lain juga jangan terlalu pilih-pilih makanan, coba disyukuri saja atas makanan apapun yang ada.
Untuk pengolahan makanan, kalau mau hemat bisa pake kompor tenaga matahari, atau kompor listrik (berhubung minyak tanah dan gas elpiji mahal dan langka), kalau mau pakai kompor tungku juga boleh soalnya bahan bakarnya mudah ditemukan dan murah.
Untuk pakaian, yang terutama adalah pakaian sehari-hari yang ada itu sudah cukup, pakaian mahal lain dan bermerk toh cuma untuk prestise saja, jadi pikirkan baik-baik jika ingin membeli pakaian baru, apakah kebutuhan pokok utama lain sudah terpenuhi atau belum.

Idealnya sih yang terpikir oleh saya, bahwa tiap keluarga punya satu unit penyedia kebutuhan lengkap yang sifatnya swadaya, seperti satu peternakan dan sebidang lahan kecil. Pelihara sapi, ayam, kelinci di peternakan, dan tanam beberapa tanaman pokok di lahan yang ada. Kotoran sapi bisa dibuat biogas, ayam bisa diambil telurnya, kelinci juga bisa dimakan dagingnya, dan tau sendiri kan kalo kelinci itu bisa beranak dalam jumlah banyak. Tanaman bisa untuk makanan hewan, kotoran hewan bisa jadi pupuk tanaman juga. Akhirnya satu keluarga itu juga bisa tercukupi kebutuhan pokoknya. Jadi sistemnya saling mendukung, satu ekosistem kecil untuk satu keluarga. Tapi tentu saja ini cuma pengandaian saja, lahan susah di jawa, harga hewan mahal, jadi sulit juga untuk diwujudkan. Tapi mengingat waktu-waktu di masa lampau, dimana manusia bisa bertahan hidup saat belum ada mobil, pesawat, listrik, BBM, gas dan minyak tanah, namun mengandalkan alam. Saya juga masih yakin kalau alam masih bisa memelihara hidup manusia, ibaratnya, daripada saya mati kelaparan di kota besar, lebih baik saya lari ke hutan, disitu alam akan menyediakan apa yang saya butuhkan, air ada, "tempat tinggal" bisa dibuat, makanan juga ada (ya hewan-hewan kecil seperti ikan, tupai, kelinci lumayan juga lah mengisi perut). Waktu di masa depan ga akan pernah menjadi lebih baik, harga yang naik ga akan turun lagi, jaman ini akan semakin rusak, harga akan semakin mahal, hidup akan semakin susah, kenapa? karena manusia bergantung pada kemudahan-kemudahan yang ada, segala sesuatu yang serba instan dan cepat, tanpa mau bersusah payah mengusahakan alam. Ini cuma sepenggal ide saja yang terpikir, semoga memberi suatu perspektif baru terhadap hidup.

Thursday, May 15, 2008

Nonton gratisan Indosat

Setelah sekian lama ga muncul, akhirnya program "ngabisin voucher sisa" dari Indosat ini akhirnya muncul lagi di Bandung, yaitu nonton bareng Indosat community. Kenapa saya sebut "program ngabisin voucher sisa"? Karena untuk mendapatkan tiket nontonnya, para anggota Indosat community harus lebih dahulu membeli voucher di galeri indosat minimal v.25 baik untuk mentari atau im3. Tapi voucher yg didapet biasanya yg nyaris habis masa aktifnya atau voucher yg udah kadaluarsa masa aktifnya tp belum terjual,tapi masih bisa dipake vouchernya, aneh hehe.. Jangan-jangan masa aktif yg tertulis di voucher indosat ga ada artinya hehe..

Anyway, saya ga terlalu masalah asal vouchernya bisa dipake sih..dan sabtu ini tanggal 17 mei,akan ada nonton bareng 'NARNIA:PRINCE CASPIAN' yey!! Asik banget neh hehe..hayo2 orang Bandung yg mau ikutan nonton segera datangi galeri indosat terdekat dan tanya masih ada ga tiket gratis Narnia-nya, kalo ada langsung aja beli vouchernya deh, soalnya program nonton gratis ini tampaknya ga rutin sih. Dulu pernah dua bulan menikmati program nonton bareng ini, waktu itu ada meet and greet sekaligus premiere film "gigolo indonesia" itu :p (Aming, Tora, Ria Irawan, dll), dan juga nonton bareng film Beowulf, tapi setelah itu jadi program nonton bareng ini menghilang kaya kapal selam, kemudian baru muncul lagi sekarang. Jadi kalo mau ikutan, cepetan diburu tiketnya, buat yang di Bandung sampe ketemu di ciwalk ya!!

Saturday, May 10, 2008

Hati-hati nonton acara TV sekarang...

Mengutip berita dari detikcom, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat menetapkan sepuluh tayangan siaran TV bermasalah dan meminta publik untuk mewaspadainya. Tayangan-tayangan tersebut mencakup sinetron serial, variety show, dan tayangan anak.

Berikut 10 siaran TV tersebut seperti dalam siaran pers KPI, Jumat (9/5/2008) dan dipublikasikan di situs KPI:

1. Cinta Bunga (SCTV)
2. Dangdut Mania Dadakan 2 (TPI)
3. Extravaganza (Trans TV)
4. Jelita (RCTI)
5. Mask Rider Blade (ANTV)
6. Mister Bego (ANTV)
7. Namaku Mentari (RCTI)
8. Rubiah (TPI)
9. Si Entong (TPI)
10. Super Seleb Show (Indosiar)

Ternyata, bisa kita lihat, sesuatu yang tampaknya menghibur juga bisa memiliki unsur buruk di dalamnya. Hmm.. kriteria penilaian acara TV ini sendiri diungkapkan oleh Ketua KPI Pusat. Kita lihat saja ke depannya, apakah ini cuma motif politis karena rating atau akan ada acara-acara lain yang menyusul untuk diblokir juga :)

Kategori baru

Mau menambahkan kategori baru ah di blog ini, tentang jalan-jalan di seputar Bandung. Well, akan saya coba untuk memberi info sebaik-baiknya, secara saya sendiri juga pendatang di Bandung hehe.. Enjoy...

Victory or Defeat?

Friday, May 9, 2008

Beberapa versi Jump

Versi asli, Titanic version:
You jump... I jump!
Versi ngajak-ngajak:
I want to jump... anybody else want to jump?
Versi pemimpin:
I jump... all of you jump after me!
Versi pengikut:
We will jump after you jump.
Versi penakut:
You jump... tell me if it is ok... then i'll jump
Versi ogah-ogahan:
I've already jumped last time... now it is your turn to jump
Versi iklan:
You should jump because every celebrities and famous people jump.
Versi programmer:
If (you.jump()) then (I.jumpp())
Versi logika implikasi:
If you jump then i jump that means if you don't jump i might still jump
Versi Maksa:
You jump... hmmmmmmmm I jump deh.
Versi nggak percayaan:
You jump... are you sure you want to jump?? No kidding? promise?
Versi penjudi:
We'll throw a coin, if it is head I jump... if it is tail you jump.
Versi Tarzan baru kenalan dengan Jane:
"You Jump, Me Tarzan"
Versi Forest Gump:
"My name is Forest Jump."
Versi Catatan si Boy:
"Kamu sangat ke-jump, Boy!"

source: anonymous

Scheduled post

Blogger baru saja meluncurkan fitur barunya dalam melakukan posting blog, yaitu menggunakan scheduled post. Fitur ini sendiri memungkinkan pengguna blogger untuk menjadwalkan posting yang akan dilakukannya. Misalnya Anda ingin menjadwalkan postingan Anda, daripada dalam satu hari melakukan banyak posting, Anda ingin menjadwalkan menjadi posting dalam beberapa hari, hal ini bisa dilakukan dengan menggunakan scheduler. Opsi scheduled post ini terdapat pada bagian post option di sebelah kiri bawah dari halaman posting Anda (di sebelah kiri "Label"). Setelah menu post option dipilih, terdapat bagian "post date and time" tepat dibawah kotak label. Anda bisa menjadwalkan kapan posting Anda ditampilkan.

Bill Gates mampir...

Kemarin Indonesia kedatangan orang terkaya ke-3 di dunia menurut majalah Forbes yang namanya Pak Bill Gates, juragan perusahaan Microsoft. Wah..wah... mampir2 ke Bandung juga dong Pak, buat ngadain kuliah gratis di ITB hehe... mayan kan bisa foto-foto juga kali bentaran hehehe, ga kebayang bodyguardnya seabrek-abrek pasti tuh :p Liat aja nanti beberapa puluh tahun ke depan, mungkin gw akan menggantikan posisi dia haha... sotoy gini gw...

Thursday, May 8, 2008

Parodi rokok

Pada jaman dahulu kala di sebuah kerajaan nikotin yang bernama Cigarilos, hiduplah seorang raja yang bernama Minak Djinggo. Raja yang memeimpin dengan adil dan bijaksana ini memepunyai seorang putri yang cantik jelita bernama Sri Wedari.

Suatu ketika putri sedang bermain di Long Beach, tiba-tiba datang segerombolan koboi Marlboro di bawah pimpinan Mr. Brown. Koboi-koboi itu lalu menculik sang putri. Beberapa waktu kemudian sang raja menerima surat ancaman dari sang koboi yang isinya: "Wahai raja, jika putrimu ingin selamat, anda harus menebus dengan uang sebesar US$555 juta. Kami tunggu anda di Gudang Garam di negeri Kansas. Jika anda tidak memenuhi permintaanku, maka kami akan menusuk putrimu dengan Djarum Super sampai Bentoel Bentoel !!!. Rajapun geram, sehingga diadakanlah sayembara untuk mencari pendekar yang dapat menyelamatkan sang putri.

Singkat cerita terpilihlah pendekar Sampoerna dengan senjata pamungkasnya Gentong !!! Sang pendekar rupanya pernah berguru dengan seorang suhu dari negeri Tiongkok, bernama Djie Sam Soe, dan dia mempunyai PRINSIP " kalau bisa nomor 1 buat apa 2, 3, 4". Sang pendekarpun pergi menyeberangi lautan dengan kapal U.S.S Kennedy dengan nahkodanya Marcopolo menuju medan laga untuk meyelamatkan sang putri. Sebelum berangkat sang pendekar mohon pamit " Wismilak suhu" kata sang pendekar. Dijawab oleh suhu " Get Lucky muridku ". Sang rajapun berucap untuk sang pendekar " Losta Masta ".

Dengan mengendarai Mustang serta semangat kepahlawanan yang besar di bukit DUNHILL, akhirnya sang pendekar berhasil menyelamatkan sang putri. Raja sangat gembira dan kemudian diadakanlah pesta semalam suntuk di restaurant LA Light. Pada saat makan malam berlangsung sang raja menghampiri sang pendekar yang sedang murung. Raja berkata, " Wahai pendekar, ini Bukan Basa Basi lho !!!, pesta ini diadakan khusus untuk merayakan kegagahberanian anda, mengapa malah murung , bukankah pendekar pernah bilang " Asyiknya rame-rame !!!" Pendekarpun menjawab " Pria Punya Selera ". Lalu apa maumu, tanya sang raja. Dijawab sang pendekar " Minta Krisdayanti Dong !!!".

How business is done...

Jack, a smart businessman, talks to his son.

Jack: I want you to marry a girl of my choice
Son : "I will choose my own bride!"
Jack: "But the girl is Bill Gates's daughter."
Son : "Well, in that case..."


Next Jack approaches Bill Gates.

Jack: "I have a husband for your daughter."
Bill Gates: "But my daughter is too young to marry!"
Jack: "But this young man is a vice-president of the World Bank."
Bill Gates: "Ah, in that case..."


Finally Jack goes to see the president of the World Bank.

Jack: "I have a young man to be recommended as a vice-president."
President: "But I already have more vice- presidents than I need!"
Jack: "But this young man is Bill Gates's son-in-law."
President: "Ah, in that case..."


This is how business is done!!

Masih pagerank 0

Hmm.. kurang agresif nih bloggingnya, pagerank blog gw masih 0 gini. Mungkin ada yang bingung apa itu pagerank? Nanti akan gw bahas di posting berikutnya. Sekarang ini gw jg masih belajar bagaimana itu blog-blog gw yang lain juga biar keurus... biar jadi famous blogger kaya mas-mas dan mbak-mbak yang lain. Mungkin akan gw bahas juga mengenai SEO alias "Search Engine Optimization" lain waktu. Semoga gw ga jadi orang-orang golongan copas (copy-paste) dari blog-blog orang hehehe...
Hayo semangat!! Sambil belajar sedikit jurnalisme juga, tata cara membuat tulisan yang baik, ngelancarin bahasa Inggris, dll semoga bisa dicurahkan pembelajaran itu melalui blog-blog gw. Repot juga euy mau ngebuat blog bahasa Inggris, jadi makin lama updatenya lagi soalnya kudu translate dulu hehe... Yang bahasa Indonesia aja harus melalui beberapa tahap juga buat diposting, apalagi yang bahasa lain haha.. tapi itulah tantangannya, berbagi pengetahuan dengan banyak orang melalui blog. Kalau ada yang lain dan mau berbagi mengenai SEO dan hal sejenisnya bisa juga cerita-cerita disini.

Tuesday, May 6, 2008

Cara Melanggar Lalulintas yang Aman ...

Seorang Polantas menghentikan mobil seorang pria yang ngebut dengan kecepatan tinggi menerobos lampu merah, dan bermaksud menilangnya.

Polantas: "Selamat malam Pak. Tolong lihat SIM-nya."

Pria: "Wah, nggak ada Pak. SIM saya sudah dicabut gara-gara terlalu sering ditilang."

Polantas: (Menyeringai) "Oya..? Kalau begitu, tolong perlihatkan STNK-nya."

Pria: "Nggak punya Pak. Soalnya ini bukan mobil saya. Ini mobil hasil curian."

Polantas: "Mobil curian?"

Pria: "Benar Pak. Tapi, tunggu sebentar. Kalau nggak salah ingat, saya lihat ada STNK di kotak perkakas di jok belakang waktu saya menyimpan pistol saya di sana."

Polantas: "Hah...? Ada pistol di kotak perkakas?"

Pria: "Iya Pak. Saya menaruh pistol saya di sana ketika saya selesai merampok dan membunuh seorang wanita dan menaruh mayatnya di bagasi."

Polantas: "Ada MAYAT di BAGASI...?"

Pria: (Dengan muka dingin) "Iya Pak..."


Mendengar demikian, dengan panik si Polantas menelepon atasannya yang kemudian menghubungi Kapolda. Tidak berapa lama kemudian, mobil itu segera dikepung oleh mobil-mobil polisi dan Kapolda mendekati si pria sambil memintanya untuk tetap tenang.


Kapolda: "Boleh saya lihat SIM Anda, Pak?"

Pria: "Oh, tentu." (SIM-nya masih berlaku dan resmi)

Kapolda: "Mobil siapa ini?"

Pria: "Mobil saya Pak. Ini STNK saya." (Juga masih berlaku)

Kapolda: "Boleh Anda buka kotak perkakas dengan perlahan dan tunjukkan kepada saya pistol Anda di sana?"

Pria: "Tentu saja Pak, tapi tidak ada pistol di sana." (Tentu saja, memang tidak ada pistol di sana)

Kapolda: "Hmm.. kalau begitu, boleh tolong buka bagasinya? Saya mendapat laporan bahwa ada mayat di sana."

Pria: "Baik Pak..." (Bagasi dibuka dan memang tidak ada mayat di sana.)

Kapolda: "Saya tidak mengerti. Petugas yang menghentikan mobil Bapak mengatakan bahwa Bapak tidak mempunyai SIM, mencuri mobil ini, punya pistol di kotak perkakas, habis merampok dan membawa mayat di bagasi."

Pria: "Oh, begitukah ceritanya…? Saya yakin si pembohong besar itu juga mengatakan kepada Bapak bahwa saya ngebut melanggar lampu merah...