Pages

Sunday, November 2, 2008

Pesta Blogger 2008

Tahukah Anda bahwa tanggal 27 Oktober kemarin merupakan Hari Blogger Nasional? Menarik juga bila melihat perkembangan blogger di Indonesia, sehingga lahirlah apa yang dinamakan "Hari Blogger Nasional" (selain Hari Kartini, Hari Pahlawan, Hari Kemerdekaan, dll). Dan bertepatan dengan Hari Blogger Nasional, pendaftaran Pesta Blogger 2008 resmi dibuka. Pesta Blogger sendiri baru pertama kali diadakan 27 Oktober 2007 kemarin di Jakarta. Kali ini walaupun rencananya akan diadakan 25 Oktober 2008, namun karena satu dan lain hal maka pelaksanaan Pesta Blogger 2008 pun diundur menjadi hari Sabtu, 22 November 2008.
Adapun tema di Pesta Blogger ini adalah "Blogging for Society" dan diadakan di Auditorium Gedung BPPT II, 3rd Floor, Jl. MH. Thamrin 8, Jakarta. Seperti yang sudah saya sebutkan di atas, bahwa proses pendaftaran sudah dibuka sejak 27 Oktober, berikut kutipan yang saya ambil dari situs pendaftarannya:

Untuk berpartisipasi dalam acara ini, para peserta diharapkan untuk memberikan kontribusi sebesar Rp. 50,000,- (peserta akan mendapatkan snacks, lunch box, free-flow minuman selama acara berlangsung, serta goodie bag).

Salah satu acara dalam Pesta Blogger 2008 adalah breakout session, di mana para blogger dengan minat dan ketertarikan yang sama dapat berkumpul dan berdiskusi, dipandu oleh satu atau dua orang fasilitator. Topik/isu mana saja yang tertarik untuk Anda bahas pada saat breakout session Pesta Blogger? (pilihan Anda akan memberikan kami indikasi mengenai topik/isu yang akan dipilih, meskipun pilihan final mengenai topik/isu tersebut tergantung pada ketersediaan fasilitator dan faktor lainnya).

Jumlah peserta yang ditargetkan hadir di acara Pesta Blogger 2008 ini sejumlah 1000 orang. Berminat untuk hadir? Langsung saja menuju situs pendaftarannya :)

2 comments:

  1. Pandu, thanks for the information. Mau dateng?

    ReplyDelete
  2. @agung
    Thanks for stopping by :) tampaknya melihat load kerjaan kantor bulan ini kemungkinan besar saya ga ikutan hehe, mau ikutan pesta blogger gung? :) Oh ya, congrats ya udah jadi wisudawan nih kemaren hehe... akhirnya :)

    ReplyDelete